Kalimantan Tengah, lintas10.com- Bertempat di Lapangan Polres Kapuas Polda Kalteng, telah dilaksanakan Apel gelar pasukan dan Sarpras Operasi Mantap Praja Telabang 2020 dalam rangka mengecek kesiapan Polres Kapuas dan Personil serta sarpras untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Prov. Kalteng tahun 2020. Rabu (2/9/2020) pagi.
Bertindak selaku Komandan Apel yaitu Kasat Polair Polres Kapuas AKP Krisistya Artantyo.,S.I.K dan Pimpinan Apel yaitu Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti, S.I.K.,M.Si serta diikuti oleh PJU dan seluruh personil yang masuk dalam Satgas Operasi Mantap Praja Telabang 2020 di Polres Kapuas.
Dalam kegiatan Operasi Mantap Praja Telabang 2020 melibatkan beberapa Satuan Tugas yaitu Satgas Preventif, Satgas Preemtif, Satgas Kamseltibcarlantas, Satgas Gakum dan Satgas Banops.
Kapolres Kapuas, AKBP Manang Soebeti, S.IK., M.Si dalam kesempatannya menyampaikan, “Apel gelar pasukan diselenggarakan dengan tujuan untuk mengecek kesiapan personel, sarana dan Prasarana sebelum diterjunkan dalam melaksanakan kegiatan pengamanan dan diharapkan Pilkada serentak tahun 2020 akan dapat terselenggara dengan aman, lancar dan damai,” ungkapnya.
“Operasi Kepolisian Mandiri kewilayahan dengan sandi “Mantap Praja Telabang 2020″ yang dilaksanakan selama kurang lebih 136 hari terhitung mulai tanggal 03 September 2020 Pukul. 00.00 WIB sampai dengan tahapan Pelantikan pasangan calon terpilih, dimana untuk wilayah Kalteng melibatkan 2.990 Personil Polri,” ungkapnya. (AT-humas polda kalteng)46