Gencarkan Kalteng Bermasker, Polsek Dusteng Disiplinkan Masyarakat memakai masker

Kalimamtan Tengah, lintas10.com- Polsek Dusun Tengah, Polres Barito Timur, Polda Kalimantam Tengah terus sosialisasikan penggunaan masker dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19 kepada Masyarakat Ampah Kota, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur, Propinsi Kalimantan Tengah. (29/08/2020).

Kapolres Barito Timur AKBP HAFIDH SUSILO HERLAMBANG, S.I.K melalui Kapolsek Dusun Tengah IPTU NURHERIYANTO HIDAYAT, S.H.,M.Si. menyampaikan bahwa kegiatan mendisiplinkan masyarakat terus dilakukan ditengah pandemi covid-19, hal ini terus dilakukan oleh jajarannya untuk mencegah penyebaran covid-19 apalagi kec.dusun tengah terus bertambah untuk pasien terkonfirmasi positif.

“Upaya pendisiplinan masyarakat ini akan terus dilakukan guna mencegah penyebaran covid-19, apalagi di kec.dusun tengah terus bertambah pasien yang terkonfirmasi positif “.terang Kapolsek.

Ditempat terpisah Kasi Humas Polsek Dusun Tengah AIPDA YOTRY .F.HERIADY, S.AP. menyampaikan bahwa kegiatan pendisiplinan masyarakat terus dilaksanakan setiap hari oleh personil Polsek Dusun Tengah dengan mengutamakan protokol kesehatan dalam pencegahan covid-19.

“Jika masih ada ditemukan masyarakat yang nakal dan tidak mentaati protokol kesehatan dalam pencegahan covid-19, maka akan diberikan teguran simpatik serta akan dipakaikan masker “. terang Kasi Humas.

Kapolsek juga menghimbau kepada masyarakat untuk terus mendisiplinkan diri mengikuti protokol kesehatan pencegahan covid-19 dan kepada masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan serta menjaga kesehatan.(AT-humas polda kalteng)60

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas monitoring rapat verifikasi BLTDD Mekar Mulya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.