dimasa Pandemi Covid-19, Bupati Alfedri Salurkan Zakat di Kecamatan Mempura

Siak283 kali dibaca

Siak, lintas10.com-Bupati Siak Alfedri bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kabupaten Siak, hari ini Rabu (19/8/2020), mendistribusikan zakat secara langsung untuk di Kecamatan Mempura, tepatnya di mesjid Nurul Hidayah, Kampung Benteng Hilir, Kecamatan Mempura.

Dalam arahannya, Bupati Siak Alfedri berharap semoga dengan adanya penyaluran zakat ini, bisa membantu dan meringankan beban masyarakat yang terkena dampak Covid-19.

“Zakat ini sebenarnya memang tetap harus dikucurkan dengan tepat sasaran dan dengan syarat sesuai dengan yang telah diatur,” kata Alfedri.

Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk membayar zakat, Alfedri berharap sosialisasi untuk membayar zakat sering dilakukan, apalagi kalau ada momen seperti penyaluran zakat, dan Gemar Berzakat yang seringkali dilaksanakan.

“Saya ingin jika ada acara seperti, muzaki dan para calon Muzaki diundang untuk hadir, supaya zakat yang mereka bayarkan itu memang benar-benar disalurkan,” pinta Bupati Siak itu.

Ketua Upz Kecamatan Mempura Syamsul Bahri mengatakan bahwa pengumpulan zakat di Kecamatan Mempura untuk tahun 2020 berjumlah 63.000.000, yang terbagi atas pola konsumtif dan produktif.

Selanjutnya akan langsung diserahkan, untuk pola Konsumtif sebanyak 53 orang, dan untuk pola produktif masih dalam tahap peninjauan.

“Penurunan jumlah zakat yang diperoleh di Kecamatan Mempura ini, setelah dikaji yakni disebabkan oleh ada beberapa masyarakat yang dulunya muzaki sekarang mereka sudah tidak mampu, dan sekarang termasuk kedalam masyarakat berdampak, akibat pandemi Covid-19,” jelasnya. (in)

Baca Juga:  Pemilik Sabu Seharga Rp 6 Juta, Perempuan Ini Menangis Saat Duduk Dikursi Terdakwa Di PN Siak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.