Kalimantan Tengah, lintas10.com- Jajaran Polres Barito Timur (Bartim), Polda Kalteng Polsek Dusun Tengah melaksanakan Bhakti Sosial (Baksos) dalam rangka Jumat Berkah. (Jumat, 7/08/2020)siang
Kapolres Bartim Akbp Hafidh Susilo Herlambang, S.I.K melalui Kapolsek Dusun Tengah Iptu Nurheriyanto Hidayat, SH.M.Si menyampaikan bahwa kegiatan Baksos ini dilaksanakan secara serentak ditengah pandemi covid-19 dan kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu terdampak covid-19.
” Hari ini secara serentak dilaksanakan penyaluran bantuan berupa beras diwilayah hukum polsek dusun tengah sebanyak kurang lebih 100(seratus) karung ukuran 5 Kilogram yang akan diberikan kepada masyarakat kurang mampu terdampak covid-19, dan akan disalurkan secara bertahap “. terang Kapolsek.
Kegiatan Baksos kali ini dipimpin Kapolsek untuk wilayah Ampah Kota, dan 3 (tiga) kecamatan lainnya dipimpin Waka Polsek Ipda Sabatu, Kanit Binmas Aiptu Salmon, dan Kanit Provos Aiptu Edy Sutrisno.
Semoga kegiatan ini dapat meringankan beban masyarakat khususnya terdampak covid-19 dan dihimbau kepada masyarakat untuk tetap disiplin mentaati protokol kesehatan pencegahan covid-19. (AT-humas polda kalteng)42