Tidak Bosan, Personel Polsek Banama Tingang Berikan Sosialisasi Karhutla ke Masyarakat

Kalimantan Tengah, lintas10.com– Personil Polsek Banama Tingang, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng rutin memberikan himbauan kepada Masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan di wilayah Kecamatan Banama Tingang Kabupaten Pulang Pisau, Kalteng, Jumat (07/08/2020) siang.

Kapolres Pulpis AKBP. Yuniar Ariefianto, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Banama Tingang Iptu Ivan Danara Oktavian, S.Tr.K menyampaikan, dengan rutin memberikan sosialisasi atau imbauan tentang karhutla masyarakat menjadi lebih paham akan dampak dan bahaya yang akan dialami jika terjadi kebakaran hutan dan lahan sehingga masyarakat dapat berpikir bijak untuk tidak membakar hutan dan lahan di saat musim kemarau nanti.

“Kami minta kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat yang ada di Kecamatan Banama Tingang untuk tidak membakar hutan dan lahan di saat musim kemarau, apalagi dengan situasi pandemi Covid-19 yang saat ini sedang kita alamai jangan sampai akibat dari kebakaran hutan dan lahan tersebut malah memperburuk keadaan kita sekarang,” tutup Ivan (AT-humas polda kalteng)55

Baca Juga:  Gelar Patroli Subuh, Piket Polsek Sebangau Kuala Cek Sekolah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.