Tetap Ikuti Protokol Kesehatan, Bupati Siak hadiri Peletakan batu Pertama Pembangunan MIN 1

Siak585 kali dibaca

SIAK, lintas10.com-Bupati Alfedri letakkan batu pertama pembangunan lanjutan Madrasah Ibtidaiyah Negri (MIN) 1 Siak, di Kampung Sabak Permai Kecamatan Sabak Auh.

Bupati Siak Alfedri bersama Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Siak Muharom dan Unsur Muspida Kabupaten serta UPIKA Kecamatan Sabak Auh dan tamu undangan lainnya, melakukan Peletakan Batu Pertama Pekerjaan Pembangunan lanjutan Madrasah Ibtidaiyah Negri (MIN) 1 Siak, di Kampung Sabak Permai, Kecamatan Sabak Auh.

Mengawali sambutannya, Bupati Siak Alfedri menyampaikan bahwa pembangunan lanjutan Madrasah Ibtidaiyah Negri (MIN) 1 Siak ini merupakan program bersama Kementrian Agama Kabupaten Siak dalam upaya meningkatkan sarana dan prasarana pembelajaran sekolah berbasis agama.

“Pembangunan lanjutan Madrasah Ibtidaiyah Negri (MIN) 1 Siak ini merupakan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Siak dengan Kementrian Agama Kabupaten Siak untuk meningkatkan sarana dan prasarana pembelajaran bagi sekolah berbasis agama.

Lanjut Alfedri, kita ketahui bersama bahwa minat masyarakat untuk menyekolahkan anak-anak mereka ke pesantren dan sekolah berbasis agama sangat tinggi,pembangunan lanjutan ini sekaligus merupakan respon kami ,Pemerintah Daerah untuk mendukung orang tua dalam memberikan pendidikan agama bagi putra putrinya” ungkapnya.

Bupati Alfedri juga berharap dengan peningkatan sarana dan prasarana pembelajaran, dapat meningkatkan mutu pendidikan.

“Saya berharap agar pembangunan lanjutan ini dapat meningkatkan kualitas pembelajaran ,sehingga peserta didik memiliki pemahaman agama yang baik, selain itu saya juga berharap kedepan dapat di bangun Madrasah Ibtidaiyah Negri (MIN) dua, tiga ,dan seterusnya sehingga terdapat banyak tempat pembelajaran agama bagi masyarakat” imbuhnya.

Baca Juga:  Inilah Referensi Pupuk Organik Untuk Petani Dan Kebun Kelapa Sawit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.