Camat Minas Bangga Semua Berperan Antisipasi wabah COVID-19

Siak520 kali dibaca

SIAK, LINTAS10.COM- Camat Minas H. Hendra Adi Nugraha SSTP MSI, merasa sangat bersyukur, sebab kata dia, Posko Gugus Tugas Covid-19 yang telah dibentuk oleh pihak UPIKA dan Kampung/Lurah mulai dari tingkat Kecamatan hingga ditingkat Kampung, Kelurahan berhasil dalam melakukan penghimpunan donasi untuk penanggulangan dampak sosial virus Corona terhadap masyarakat khususnya di Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.

“Alhamdulillah posko gugus tugas Covid-19 yang kita bentuk mulai dari tingkat Kecamatan sampai tingkat Kampung/Kelurahan, sudah mulai nampak membuahkan hasil, yang mana tujuan dari dibuatnya posko ini, pertama sebagai wadah pencegahan penyebaran pandemi covid-19, dan kedua tujuan posko ini sebagai langkah antisipasi apabila ada kejadian, yang ketiga sebagai wadah tempat mengumpulkan donasi,” ungkap Camat Hendra kepada Wartawan media ini, Rabu (22/04/2020).

Camat Hendra menjelaskan, bagi semua pihak yang mampu maupun berniat untuk berbagi, maka posko tersebut memberikan kesempatan kepada seluruh masyarakat ataupun Perusahaan dan seluruh pihak untuk mendonasikan donasinya melalui posko gugus tugas tersebut, yang kemudian akan di salurkan kepada masyarakat yang layak menerimanya.

“Sebagaimana telah kita sepakati bersama dalam hasil rapat beberapa waktu lalu, setiap yang terima bantuan disalurkan melalui Kampung/Kelurahan dengan sistem satu pintu, tujuannya dibuat satu pintu ini, peratama agar tidak terjadi timpang tindih terhadap yang menerima bantuan, misalnya si ‘B’ sudah pernah terima bantuan dari ‘A’, namun pihak ‘C’ mau memberikan bantuan lagi jangan sampai si ‘B’ yang dapat lagi, maka kita alihkan kepada si ‘D’ yang tergolong pihak yang membutuhkan, sehingga dengan harapan pemerataan lebih dirasakan terhadap masyarakat,” jelasnya.

Baca Juga:  Harga TBS Turun Petani Mulai Resah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.