Lintas10.com ( Seruyan ) – Dari Beberapa Bulan belakangan lalu hingga kini di 2017, harga kebutuhan bahan pokok di Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan terus mengalami kenaikan signifikan. Kenaikan harga ini, tak lain adalah dampak tingginya harga sejumlah pasokan dari pulau Jawa yang menyuplai barang ke Kuala Pembuang.
Dari Pantauan Lintas10.com Kalteng Langsung di Lapangan , Pada pasar Saik (sayuran dan ikan) Kuala Pembuang, beberapa hari sebelum maupun sesudah tahun baru di 2017 ini. Beberapa komoditi harga kebutuhan pokok yang mulai mengalami kenaikan drastis sekali, adapaun bahan pokok yang diantaranya mengalami kenaikan tersebut adalah seperti yakni pada cabai dan Ayam potong, yang dimana saat ini, kususnya untuk pada kenaikan harga cabai sampai tembus pada harga Rp150 ribu per kilogramnya (kg), dan untuk ayam potong ( Ayam Kota/Ayam Ras) tembus dengan harga sampai Rp.42.000,- perkilo gramnya,Ditambah masih banyak tidak termasuk lagi bahan-bahan pokok lainnya lagi.
Salah seorang pembeli Dewi mengatakan, Agar pemerintah cepat tanggap dan respon terhadap keadaan ini, dan bisa stabil teratasinya, kalau perlu ada standar harga yang telah ditetapkan oleh pemerintah darah dalam guna membantunya, dan untuk instansi terkaitnya agar benar-benar melakukan kerjanya sesuai dengan survei yang ada pada dilapangan dan tidak hanya sekali kali saja turun kelapangannya,kalau perlu ada catatan kinerja pada tiap hari untuk pada perkembangannya,guna kepuasan bagi konsumen, dan anggaran pengawasanpun tidak akan jadi mubajir.( Fatahul Ridhoni )