lintas10.com (Seruyan/Kalteng) – Berdasarkan data terbaru dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Seruyan hingga 27 Maret 2020 dimana dengan jumlah orang dalam pemantauan (ODP) virus corona tercatat 41 orang.
Informasi yang dihimpun dari Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Seruyan, Mahdiniansyah, hingga pada Jumat 27 Maret 2020, dimana untuk penyebaran orang dalam pemantauan
(ODP) masih pada berada di 6 kecamatan. Dan dimana untuk wilayah Kecamatan Seruyan Hilir memiliki jumlah terbanyak.
Adapun rinciannya sebagai berikut, untuk Kecamatan Seruyan Hilir 21 orang, Seruyan Hilir Timur 1 orang, Danau Sembuluh 7 orang, Seruyan Raya 5 orang, Hanau 3 orang dan Seruyan Tengah 4 orang.
Dan hingga saat ini seluruh ODP di Seruyan tersebut terus dilakukan pemantauan kondisi kesehatannya oleh petugas puskesmas.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Seruyan , Mahdiniansyah, yang juga selaku Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seruyan, meminta agar masyarakat terus berupaya maksimal untuk berperan serta dalam mencegah penyebaran virus corona. Dan kami terus meminta agar peran serta masyarakat pada mematuhi imbauan pemerintah didalam upaya mencegah penyebaran virus corona ini.” (Fathul Ridhoni)