H.Hasmar Resmi Dilantik, Agus Widayat Berikan Sindiran

Politik321 kali dibaca

Lintas10.com, SIAK- H.Hasmar resmi dilantik menjadi ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kabupaten Siak periode 2016-2020 Jumat (23/12/2016) di Aula Kantor Camat Dayun oleh ketua DPD Hanura Provinsi Riau dr. Agus Widayat MM.

Acara itu di hadiri Ketua Bapilu Hanura Provinsi Riau Ismail Amir SH, Bupati Siak Drs Syamsuar, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan, Wakil ketua DPRD Siak Hendri Pangaribuan, unsur pimpinan kecamatan dayun, Anggota DPRD Siak yang juga dari partai Hanura M.Ariadi Tarigan, pimpinan anak cabang partai Hanura serta pengurus yang dilantik.

Dalam sambutannya Agus Widayat menyampaikan kepada seluruh kader serta pengurus yang di lantik bisa membesarkan partai Hanura yang memang bagian dari masyarakat.

“Kita berharap partai Hanura bisa lebih maju lagi dari saat ini hanya 3 kursi dan kedepan bisa 6 kursi,” ujar mantan Wakil walikota Dumai itu.

Lanjutnya kader Hanura juga bisa pada 2019 nanti merebut sebagai ketua DPRD Kabupaten Siak.

“Kalau sudah kita bisa merebut sebagai ketua dilegislatif bisa ikut serta menentukan kebijakan untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat,” sebut Agus dengan membangkitkan semangat.

Selain itu Partai Hanura sebagai partai pengusung pada pemilihan kepala daerah dan memenangkan pasangan Drs Syamsuar dan Drs Alfedri menjadi bupati dan wakil Bupati siak periode 2016-2021 diharapkan bisa bersinergi dengan mewujudkan visi dan misi.

“Biasanya kalau mobil mogok lantas didorong dan biasanya yang mendorong akan ditinggalkan dan dapat asapnya saja, kami tidak minta apa-apa, untuk itu paling tidak bisa menjadi penumpang atau sebagai ban nya pun jadilah atau ban serep pun jadilah,” ungkap Agus Widayat dengan nada menyindir. (sht)

Baca Juga:  Ketua DPC Demokrat Siak, Syamsurizal S.Ag, M.Si Ikuti Musyawarah Kerja Nasional Partai Demokrat Di NTB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.