KARLAHUT Terjadi di Kecamatan Kotogasib, Sekitar 2 Hektar Kebun Sawit Hangus Terbakar

Siak311 kali dibaca

Kotogasib,lintas10.com- Kebakaran lahan kembali terjadi di wilayah Kecamatan Kotogasib, seluas sekitar 2 Hektar hangus dilalap sijago merah termasuk isinya berupa pohon kelapa sawit di areal perbatasan kampung Sengkemang dan Srigemilang senin (3/2/2020) sore.

Camat Kotogasib Dicky Sopian ketika dikonfirmasi menjelaskan bahwa lahan yang terbakar belum diketahui pemiliknya.

“Status lahan yang terbakar belum diketahui jelas siapa yang punya apakah warga atau perusahaan,” ujar alumni IPDN ini.

Dikatakannya bahwa saat ini sedang dilakukan pemadaman dan pendinginan di lokasi.

“Sedang dilakukan pendinginan,” kata Camat. (sht)

Baca Juga:  Pengaspalan Jalan di Kampung Benteng Hilir Tanpa Papan Nama Proyek, Kabid Binamarga PUPR Siak : Secara Teknis Tak ada Masalah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.