Labura, lintas10.com-Selain di Desa Hatapang Kabupaten Labuhanbatu Utara yang mengalami Banjir, di Wilayah Hukum Polsek Merbau juga intensitas hujan yang terjadi beberapa hari terakhir menyebabkan terkena bencana banjir.
Kapolsek Marbau AKP Yusril Irwanto, SE, SH, MH bersama Ketua PK KNPI Ahmad Edi Hasibuan melakukan monitoring di wilayah hukum nya tepat nya di Dusun 2 dan 3 Desa Lobu Rampah Minggu ( 29-12-2019).
Di Lokasi banjir terdata Bahwa 3 KK di Dusun 2 dan Dusun 3, Rumah tempat tinggal mereka dilanda banjir setinggi kurang lebih 40 Cm.
Kapolsek menghimbau kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan pada saat musim penghujan saat ini dan kepada Kepala Desa dan Perangkatnya beliau meminta agar tanggap dan menyiapkan Lokasi Evakuasi sementara.
“Adapun warga yang terkena bencana banjir yakni Agus Wijaya, 35 thn Alamat Dusun 3 Desa Lobu Rampah, Mirhanudin Hasibuan, Pria, 60 thn Alamat Dusun 2 Desa Lobu Rampah, dan Ramli Tanjung, Pria, 55 thn, Alamat Dusun 2 Desa Lobu Rampah,” terang Kapolsek.
Kapolsek menyampaikan untuk Kecamatan Merbau beberapa Desa yang berpotensi rawan Banjir dan saat ini terus dalam pantauan kita , diantara nya Lingkungan IV Kel.Marbau, Desa Belongkut, Desa Lobu Rampah, Desa Siparepare Hilir, Desa Tubiran dan Desa Marbau Selatan.(SiRa)