Sambut Hari Juang TNI AD, Satgas Yonif 734 Gelar Bakti Sosial di Tobelo

Lintas Jabodetabek340 kali dibaca

Halmahera, LINTAS10.COM – Menyambut peringatan Hari Juang TNI AD pada tanggal 15 Desember nanti, Satgas Yonif 734/SNS mengadakan kegiatan bakti sosial berupa donor darah, pengobatan massal, dan khitanan massal secara gratis di kota Tobelo.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 734/SNS, Letkol Inf Edwin Charles, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Halmahera Utara, Maluku, Minggu (8/12/2019).

Diungkapkan Dansatgas, kegiatan bakti sosial yang dilakukan tim kesehatan Satgas Yonif 734 dipimpin Letda Ckm dr. Rizky Zulkarnain Ratoputra selaku dokter Satgas pada Sabtu (7/12/2019), bekerjasama dengan Diskes Halmahera Utara, Puskesmas Tobelo, dan UTD PMI RSUD Kota Tobelo.

“Acara yang berlangsung di Pos Kotis Satgas Yonif 734 di Tobelo tersebut merupakan bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam rangka menyambut hari juang TNI AD, kami pun sangat senang melayani dengan tulus dan ikhlas tanpa rasa pamrih untuk dibalas,” ungkap Edwin.

“Adapun jumlah peserta sebanyak 200 orang yang terdiri atas 100 orang pengobatan massal dan 100 orang khitanan massal serta kantong darah yang berhasil kami kumpulkan bersama PMI sebanyak 50 kantong darah,” imbuhnya.

Lebih lanjut diutarakan oleh Edwin, pada acara yang digelar secara gratis tanpa di pungut biaya sepeserpun bagi masyarakat setempat sangatlah meriah. Mereka berbondong-bondong datang dari Desa Rawa Jaya, Gamsungi, dan Gosomo.

“Para peserta yang datang terdiri dari berbagai kalangan usia, mulai dari orang tua hingga anak-anak sekolah dasar yang akan mengikuti khitanan massal,” terang Edwin.

Di tempat terpisah, Dokter Rizky saat membantu melaksanakan khitan mengatakan, bahwa metode khitan menggunakan couter atau laser, hal ini dapat memberikan kenyamanan untuk anak-anak dan memiliki proses penyembuhan yang cepat dibandingkan dengan metode konvensional yaitu dengan menggunakan gunting.

Baca Juga:  Berdayakan Anjangsana, Satgas Yonif Mekanis 741/GN Terima Tiga Pucuk Senpi dan Munisi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.