Pansus DPRD Kabupaten Solok Kunjungan Ke DPRD Kabupaten Siak

Politik333 kali dibaca

Androy : allahamdulillah kita menjadi percontohan Perda

Siak,lintas10.com-DPRD Kabupaten Siak Senin(26/11) menerima kunjungan dari Pansus DPRD Kabupaten Solok. kunjungan Kerja DPRD Kabupaten Solok ini terkait peraturan daerah pelestarian Kebudayaan yang ada di Daerah.

Kedatangan DPRD Kabupaten Solok ini Langsung disambut oleh wakil ketua DPRD Kabupaten Siak Androy Ade Rianda,SH,MH,C.La. diruang rapat banggar DPRD Kabupaten Siak.

Siak yang dipandang salah satu daerah yang telah berhasil menjalani peraturan daerah dalam pelestarian Budaya dan tetap menjaga kearifan lokal dalam kondisi masyarakat yang heterogen dengan berbagai suku, agama dan budaya.

Hal ini yang membuat DPRD Kabupaten Solok datang untuk melakukan studi banding. Ujar Salah satu perwakilan anggota DPRD Kab solok.

“Allhamdulillah Siak bisa menjadi percontohan dari daerah lain, kita memang sudah mempunya perda tentang pelestarian kebudayaan daerah. Menurutnya perda ini sangat penting agar nilai nilai budaya dari daerah bisa dipertahan,” ujar Bang roy panggilan akrab wakil ketua DPRD Siak ini.

Setelah kunjungan selesai, pihak kabupaten siak mengajak anggota DPRD Kabupaten Solok berkeliling kota siak untuk melihat kota siak.

Turut hadir dalam pertemuan ini Pihak dinas Kebudayaan Kabupaten siak.(rls)

Baca Juga:  Muhtarom S.Ag : Kita Sangat Menyayangkan PUSTU Jadi Tempat Narkoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.