HUT ke-74 TNI, Arhanud TNI AD Tampilkan Shikra, Radar Pendeteksi Sasaran Sejauh 250 km

Lintas Jabodetabek1,146 kali dibaca

Jakarta, LINTAS10.COM – Pada upacara peringatan HUT ke-74 tahun 2019, selain persenjataan lainnya, Arhanud TNI AD menampilkan Shikra, Radar yang mempu mendeteksi sasaran udara sejauh 250 km.

Hal tersebut disampaikan Komandan Batalyon (Danyon) Arhanud 15/DBY Letkol Arh Muhammad Ufiz, saat dihubungi melalui telepon selulernya di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (5/10/2019).

Diterangkan Muhammad Ufiz, keterlibatan satuan yang dipimpinnya pada peringatan HUT Ke-74 TNI tahun 2019, yaitu keikutsertaannya pada pergelaran parade alutsista yang dimiliki Yon Arhanud 15/DBY saat ini.

“Dari segi Alutsista, satuan mengikutsertakan satu unit Radar CM 200 (Shikra), tiga unit rudal Multi Mission System (MMS) serta, tiga unit rudal Lightweight Multiple Laincer (LML),’’ ujarnya.

“Sementara itu untuk rudal, masing-masing diawaki oleh 3 orang, radar Startrek diawaki oleh 2 orang, serta pendukungnya 15 personel, sehingga total seluruhnya 23 orang,’’ terangnya.

Menurutnya, sebagai satuan yang memiliki tugas 4 (empat) fungsi, meliputi pencarian dan penemuan (detection), pengenalan (identification), penjejakan (tracking) dan penghancuran (destruction), sangatlah tepat Yon Arhanud 15/DBY sebagai bagian dari parade alutsista yang dimiliki TNI AD.

“Masyarakat Indonesia, mungkin belum banyak yang mengetahui, bahwa saat ini Arhanud TNI AD telah dilengkapi berbagai Alutsista modern, salah satunya Radar Shikra, yang dapat mendeteksi ke sasaran udara sampai 250 km, dengan dilengkapi perangkat Electronic Counter-Countermeasures (ECCM), menjadikannya aman dari serangan Pernika, serta memiliki kemampuan mendeteksi 200 sasaran secara bersamaan,’’ ucapnya.

Lanjutnya, sementara itu dua jenis Rudal LML dan MMS, dimana keduanya mampu mengatasi ancaman udara, baik pesawat udara maupun sasaran lainnya seperti UAV(Unmanned Aerial Vehicle).

Baca Juga:  Pengawak Patroli Bakamla RI Siap Amankan Wilayah Perbatasan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.