Inilah Sosok Penghulu Kampung Yang Patut Dicontoh Dan Di Apresiasi

Politik, Siak988 kali dibaca

lintas10.com, SIAK- Siapa yang tidak kenal dengan Juprianto S.Sos yang saat ini menjabat sebagai penghulu Kampung Tualang Kecamatan Tualang, sosok pria yang akrab dipanggil bang Jufri ini dimata masyarakat dikenal cukup ramah serta memberikan sauri tauladan baik didalam memimpin maupun kehidupan kesehariannya.

Selain dikenal di kampungnya ia juga sangat akrab serta memiliki jiwa membangun baik untuk kemajuan Kampungnya juga Kecamatan Tualang yang merupakan salah satu kecamatan terpapadat penduduknya dikabupaten Siak.

Mantan Kapolres Siak AKBP Ino Harianto poto bersama penghulu kampung Tualang Jufrianto
Mantan Kapolres Siak AKBP Ino Harianto poto bersama penghulu kampung Tualang Jufrianto

Bagi masyarakat kecamatan Tualang nama Jufri sudah familiar didengar ditelinga dengan segudang pengalamannya ia pun mampu mengantarkannya duduk dua periode memimpin Kampungnya yang dikenal dengan masyarakat heterogen. Ia pun mampu menempatkan diri sebagai pemimpin didalam masyarakat keheterogenan. Baginya yang terpenting memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan maksimal tanpa melihat latar belakang dan golongan. Amanah yang diberikan menurutnya merupakan tanggung jawab yang harus dilaksanakan dengan baik serta penuh dedikasi, dengan harapan apa yang telah di perbuatnya memajukan Kampung dapat menjadi modal baik menempuh ke jenjang karir maupun di akhirat nanti.

Cita-cita yang cukup mulia pun di ungkapkan Jufri, bagaimana kedepan kampung, kecamatan dan kabupaten Siak semakin terbilang dengan kemajuan disemua bidang dan sektor demi tercapainya kesejahteraan masyarakat. Tentunya untuk mencapai hal itu bukan lah mudah perlu proses yang cukup panjang dan butuh perjuangan, akan terjawab bila seluruh masyarakat dapat bersama-sama saling memberikan masukan dan dukunganya.

Baca Juga:  Peningkatan Ekonomi di masa New Normal, Bupati Alfedri Ajak Petani Manfaatkan Program Kredit Usaha Rakyat (KUR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.