Pelantikan PAW Anggota DPRD Siak Masih Teka Teki

Siak243 kali dibaca

Lintas10.com, SIAK- pelantikan pergantian antar waktu anggota DPRD Siak dari partai demokrasi indonesia perjuangan (PDI-P) yakni H.Syahrul yang mengundurkan diri karena ikut bertarung pemilihan kepala daerah tahun lalu dan digantikan oleh Toha Nasrudin yang merupakan urutan ketiga suara terbanyak di Daerah pemilihan dua yang meliputi Kecamatan Dayun, Kotogasib, Lubuk Dalam, Kerinci Kanan itu proses PAW nya terkesan memakan waktu cukup lama. Sekretaris DPC PDI-P Nurazmal ketika dikonfirmasi Rabu (13/6/2016) menjelaskan bahwa proses PAW anggota DPRD dari partai PDI-P daerah pemilihan dua memang dari DPP sudah menetapkan Toha Nasrudin menggantikan H.Syahrul.

“Untuk SK PAW sudah ditanda tangani Gubernur Riau beberapa waktu lalu dan sudah tidak ada masalah,” kata Nur Azmal.

Lanjutnya untuk pelantikan saat ini masih menunggu proses di DPRD Siak.

“Tinggal menunggu dari sekretariat DPRD Siak saja kapan dilakukan pelantikannya,” sebut Nur Azmal.

Diketahui sebelumnya PAW anggota DPRD Siak itu sesuai dengan statmen pengurus partai berlambang banteng dengan moncong putih itu bulan juni sudah dilantik, namun hingga memasuki pertengahan bulan juli juga belum ada penentuan jadwal pelantikan. (Sht)

 

Baca Juga:  ODP 11 Orang di Siak Bupati Siapkan Proposal PSBB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.