Danrem 081/DSJ Silahturahmi Dengan Forkopimda Blitar

Lintas Jabodetabek415 kali dibaca

Blitar, Lintas10.com – Kunjungan kerja Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Masduki S.E., M.Si ke Kodim Blitar sekaligus melakukan silaturrahmi dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten dan Kota Blitar, Jawa Timur, Kamis (25/10/2018).

Pertemuan tersebut guna mendukung jalannya roda pemerintahan di daerah serta melanjutkan kerjasama antara TNI, Polri serta Forkopimda yang selama ini telah terjalin dengan baik di wilayah Korem 081/DSJ.

Selain bersilaturahmi, Danrem juga mengingatkan perlunya serta pentingnya kewaspadaan terhadap ancaman dan pengaruh dari luar yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah kerjanya.

Pada kesempatan tersebut, Danrem juga menyinggung program ketahanan pangan yang melibatkan TNI serta aparat terkait. Menurut Danrem kegiatan tersebut sangat penting dan harus tetap dilanjutkan untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan produksi pertanian, guna terciptanya ketahanan pangan yang kuat.

Selain Danrem 081/Dsj Kol Inf Masduki, Kegiatan silahturahmi ini dihadiri oleh Dandim 0808/Blitar, Bupati Blitar, Wakapolres Blitar, Kajari kota Blitar serta beberapa personil Kodim 0808/Blitar lainnya.

Editor : Benz

Baca Juga:  Serma Munjali Bersama Warga Memasang Paving Jalan Desa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.