Siswa SMA Indonesia Raih 2 Perak dan 2 Perunggu pada IGeo 2018

Lintas Jabodetabek592 kali dibaca

Tangerang, Lintas. 10.Com – Empat siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Indonesia kembali mengharumkan nama bangsa melalui International Geography Olympiad (IGeo) atau Olimpiade Geografi Internasional (OGI) ke-15 yang diselenggarakan di Kanada. Delegasi Indonesia ini berhasil membawa pulang dua medali perak dan dua medali perunggu di ajang yang diikuti 165 peserta dari 43 negara tersebut.

“Ini pertama kalinya Indonesia masuk dalam sepuluh besar ajang IGeo. Tahun lalu kita berada di peringkat 12 dunia,” kata Kepala Sub Direktorat Peserta Didik, Direktorat Pembinaan SMA, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Ditjen Dikdasmen) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Suharlan, saat menjemput kedatangan tim IGeo di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Minggu (12/8/2018).

Secara umum, capaian tim OGI ini menempatkan Indonesia di peringkat 9 dari 43 negara. Peraih medali perak adalah Fernando (SMA Sutomo 1 Medan) dan M. Nadafa Isnain (SMA Kesatuan Bangsa Yogyakarta). Sementara Rizky Amalia Wulandari (SMA Kharisma Bangsa Tangerang) dan Jamal Habibur Rahman (SMA Taruna Nusantara Magelang) meraih medali perunggu.

IGeo diselenggarakan dalam tiga babak tes, yaitu Written Response Test (WRT), Fieldwork Test (FWT), dan Multimedia Test (MMT). Tim OGI Indonesia dilaporkan unggul dalam WRT. Kontribusi terbesar penilaian dari WRT dan FWT sebanyak empat puluh persen, sedangkan untuk MMT dibobotkan sebanyak 20 persen.

Fernando, siswa kelas XI SMA Sutomo 1 Medan, merasa sangat bangga dapat meraih perak dalam kompetisi internasional tersebut. Baginya, peningkatan prestasi ini merupakan hasil dari disiplin dan antusiasmenya mempelajari geografi. Ditekankannya bahwa geografi bukanlah sekadar hafalan. Untuk mempelajari geografi yang paling penting adalah pemahaman terhadap konsep-konsep terkait geografi.

Baca Juga:  MONAS RIUH DALAM PEMECAHAN REKOR MURI TARI GEMU FAMIRE

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.