Calon Wakil Gubernur Riau Hardianto SE Resmikan Rumah Koalisi Bangkit

Siak386 kali dibaca

SIAK, lintas10.com- Calon Wakil Gubernur Riau yang diusung partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa Hardianto SE resmikan balai koalisi Riau Bangkit di jalan lintas Siak-buatan tepatnya dikantor DPC Gerindra Kabupaten Siak.senin (5/2/2018).

Acara itu dihadiri Ketua DPC Gerindra Kabupaten Siak Sutarno SH, Ketua DPC PKB Kabupaten Siak Muhtarom S.Ag, sekretaris Koalisi Provinsi Riau Hafiz Sukri, Ketua DPC Gerindra kota Dumai, anggota DPRD Provinsi Riau Sugianto, anggota DPRD Kabupaten Siak dari Partai Gerindra dan PKB, ketua PAC Partai Gerindra dan PAC PKB Sekabupaten Siak.

Dalam kesempatan itu juga Sekretaris DPC Gerindra Androy Anderiyanda membacakan surat keputusan untuk Tim Pemenangan pasangan yang dikenal dengan sebutan pemimpin jaman now Riau Bangkit Lukman Edy-Hardianto.

Dalam sambutan Ketua Tim Koalisi Pemenangan Riau Bangkit Muhtarom S.Ag mengatakan bahwa ia meminta kepada semua yang terlibat untuk dapat bersama-sama memenangkan pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang diusung.

“Mari kita bekerja bersama-sama dalam memenangkan pasangan calon gubernur Riau dan calon wakil gubernur Riau yang kita usung,” ujar politisi partai PKB itu mengajak tim yang hadir.

Hal senada juga di sampaikan Sutarno SH kepada jajaran Tim yang sudah terbentuk bisa saling bahu membahu dalam mensosialisasikan calon pemimpin Riau kedepan.

“Mari kita bekerja bersama-sama memenangkan calon gubernur dan wakil gubernur yakni Lukman Edi-Hardianto,” kata Sutarno.

Sementara itu Hardianto SE dalam pidato politiknya menyampaikan kepada seluruh Tim hendaknya dalam memberikan informasi maupun sosialisasi jangan menyinggung calon pasangan lain.

“Jangan menyinggung pasangan lain kalau melakukan sosialisasi,” sebut ketua komisi D DPRD Provinsi Riau itu.

Baca Juga:  Sambut Bulan Suci Ramadhan, Alfedri dan Keluarga Gelar Doa dan Zikir Bersama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.