SIAK,lintas10.com – Managemen RS Awal Bros Pekanbaru memberi kesempatan kerja sama kepada Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Siak dibidang pelayanan kesehatan. Kerjasama itu ditandai dengan penandatanganan MoU sebagai Organisasi untuk mendapatkan layanan kesehatan, dan sebaliknya pihak Awal Bros mendapat dukungan dari PWI dalam hal pengembangan usaha bidang kesehatannya.
Penandatanganan dilakukan disaat kegiatan Jalan Sehat dan Pemeriksaan Kesehatan yang digelar Minggu (21/1/18) di Panggung Siak Bermadah Tamah Mahratu depan Istana Siak.
“Kerjasama yang kita lakukan bersama PWI Siak ini sebagai lounching bagi komunitas yaang ada di Siak. Kita juga akan menerima kerjasama dengan yang lainnya dengan prmbicaraan terlebih dahulu,” ujar Direktur RS Awal Bros dr. Nurhidayati Putri Puspitasari, MARS usai penandatangan bersama Ketua PWI Siak, Ali Masruri.
Terkait jenis kerjasama tertuang dalam MoU dan dilaksanakan sesuai kesepakatan. Baik terkait pelayanan bahkan pembiayaan saat berobat di RS Awal Bros Grup.
“Kami sangat memahami peran Pers dalam hal ini kerja dari anggota PWI di Siak. Untuk itu, kerjasama ini kita lakukan dalam tujuan membangun hubungan baik sehingga komunikasi yang dilakukan lancar,” tegas wanita yang akrab disapa Ita tersebut.
Ketua PWI Siak Ali Masruri, mengaku berterimakasih telah diberi kesempatan oleh pihak Awal Bros terkait prmberian Kartu Komunitas. Apalagi hal itu untuk pertama kalinya dilakukan Awal Bros di Kabupaten Siak.
“Karena ada tawaran kemudahan dalam pelayanan, maka tawaran itu diterima. Dan semoga bisa menjalin hubungan baik antara PWI Siak bersama seluruh anggota dengan pihak Awal Bros,” ujar pria penggemar makan buah durian itu.
Bahkan masukan dan kritikan kepada pihak Awal Bros bisa dilakukan melalui komunikasi yang baik, dan Wartawan mendapatkan penjelasan yang seharusnya.