Satreskrim Polres Siak Berhasil Ungkap Penemuan Mayat Misterius di Kerinci Kanan, Ternyata Korban Pembunuhan

Hukrim741 kali dibaca

SIAK, lintas10.com- Tidak Butuh waktu lama jajaran Satreskrim Polres Siak dibawah komando AKP Hidayat Perdana berhasil mengungkap pelaku dugaan pembunuhan misterius yang korbannya ditemukan membusuk di Kampung Perak Jaya Kecamatan Kerinci Kanan Sabtu (16/9/2017).

Kapolres Siak AKBP Restika Pardamaian Nainggolan ketika dikonfirmasi melalui Kasat Reskrim Polres Siak AKP Hidayat Perdana membenarkan Timnya telah mengungkap siapa pelaku pembunuhan terhadap mayat mister x yang ditemukan diareal perbatasan Kecamatan Kerinci Kanan dengan Kabupaten Pelalawan.

“Pelaku bernama Yohanes Simbolon (23) warga Jl.Arbes ujung no.130 Pangkalan Kerinci Pelalawan,” ujar Kasat.

Lanjut Kasat dalam penangkapan ditemukan barang bukti yang merupakan milik korban.

“1 (satu) unit sepeda motor Honda Beat warna putih biru No Pol BM 5043 NF milik Korban yang sudah diganti plat nomor BM 3786 IJ,” kata Hidayat.

Dikatakan dalam kasus itu juga telah diamankan beberapa alat barang bukti lain yang menjadi alat melakukan tindakan kejahatannya.

“1(satu) buah tas ransel warna biru dongker, 1(satu) buah tali nilon, 1(satu) buah solasi lak ban, 1(satu) buah jaket kawasaki milik korban,1(satu) buah baju kemeja milik korban,1(satu) buah celana katun milik korban,1(satu) buah jam tangan milik korban, 1(satu) pasang alas kaki milik korban, 1(satu) buah jaket Jeans milik tersangka,1(satu) buah jeans milik tersangka,1(satu) buah celana hitam milik tersangka,” jelas Kasat.

Dijelaskan alumni AKPOL itu Pada hari Sabtu tanggal 09 September 2017 sekira jam 15.30 pada saat ketiga orang Saksi hendak pergi memancing dan mencium bau tidak sedap, busuk seputaran lokasi mancing, kemudian ketiga saksi mencari bau dan melihat sesosok mayat sudah membusuk di dalam parit yang tak jauh dari tempat ketiga saksi memancing, kemudian memmberi tahu kepada bhabinkamtibmas Simpang Perak Jaya Aipda Hendri, atas informasi personil Polsek Kerinci Kanan lansung mendatangi TKP melihat kondisi Korban tangan dan kaki dalam keadaan terikat dengan menggunakan tali rapiah dan selanjut membawa Korban ke Rumah Sakit Bhayangkara dengan menggunakan mobil Ambulance Puskesmas Kerinci Kanan guna dulakukan Visum.

Baca Juga:  Sambut HUT Humas Polri ke-72, Humas Polres Kuansing Gelar Donor Darah dan Terkumpul 33 Kantong Darah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.