“Tema tersebut juga selaras dengan kebijakan Presiden RI, yaitu pembangunan SDM serta program prioritas Kapolri yaitu mewujudkan SDM yang unggul dan pemantapan harkamtibmas,” terangnya.
Sebelum mengakhiri amanat tersebut, Kapolres juga menyampaikan beberapa himbauan kepada seluruh anggota Satpam untuk dipedomani dan dilaksanakan, yaitu senantiasa jaga kesehatan dan niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah kepada Allah, Tuhan yang maha esa.
• Tanamkan kebanggaan dan kehormatan sebagai anggota Satpam dengan menjunjung tinggi profesionalisme dalam pelaksanaan tugas serta senantiasa memegang teguh kode etik dan profesi satpam.
• Tingkatkan kesiapsiagaan, sehingga setiap gangguan keamanan di lingkungan kerja dapat ditangani dengan cepat dan tuntas.
• Terus tingkatkan kompetensi diri baik melalui pendidikan maupun pelatihan guna mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas.
• Tingkatkan kerjasama sinergis dengan jajaran TNI Polri, serta stakeholders lain dan berbagai elemen masyarakat guna memelihara stabilitas keamanan dan ketertiban di lingkungan kerja.
• Gelorakan budaya penanaman pohon di lingkungan kerja dan sekitarnya guna mendukung program penghijauan dan pelestarian alam.
Usai upacara, seluruh peserta bergegas menuju Gedung Serbaguna Polres Labuhanbatu untuk menggelar syukuran.(Satwar)